Kue
bolu adalah kue yang sudah sangat familiar di Indonesia. Berdasarkan
bahan, kue bolu sangat banyak jenisnya, mulai dari bolu coklat, bolu
keju, bolu pisang, bolu karamel, bolu ketan hitam dan lain-lain. Nah,
disini kami akan berikan resep kue bolu ketan hitam. Karena ini adalah
Kampung Bugis, maka tentu saja resep kue bolu ketan hitam yang akan
kami bagikan adalah yang versi bugisnya, yang disebut bolu peca’ atau
baulu peca’. Disebut bolu peca’ karena bolu yang ini renyah setelah
direndam dengan cairan gula merah. Silahkan disimak resepnya :
Bahan-bahan
- 5 butir telur bebek
- 5 sendok makan tepung ketan yang sudah di sangrai
- 1/2 kg gula merah ( gula jawa )
- 200 cc air
- soda kue secukupnya..
Cara membuat
Gula dimasak dengan air sampai encer, telur dan soda kue di kocok
sampai mengebang, masukkan ke cetakan segi empat ukuran 15×20 cm,
kemudian dikukus hingga matang.
Setelah matang, iris menjadi 20 irisan tipis, kemudian rendan dlm cairan
gula merah, lalu tiriskan. Cairan gula dimasak kembali hingga kental
kemudian di tuang kebolu..
Siap di hidangkan…
0 komentar:
Posting Komentar